Kebijakan Privasi
Berlaku sejak 23 Agustus 2024
Salam dari AutoLaris,
Halaman ini menampilkan Kebijakan Privasi, dimana hal-hal mengenai privasi dan data pribadi Anda akan diatur disini. Kami, PT Auto Laris Instan, suatu perusahaan yang melakukan usaha melalui layanan aplikasi AutoLaris dan situs web www.autolaris.com, memahami betapa pentingnya privasi dan data pribadi Anda dan kami berkomitmen penuh untuk melindungi privasi dan data pribadi Anda.
Dengan menggunakan layanan AutoLaris, maka Anda setuju untuk terikat pada syarat-syarat dan ketentuan berikut ini mengenai kebijakan privasi yang ditetapkan oleh AutoLaris.
Kami mungkin mengubah syarat-syarat dan kondisi ini sewaktu-waktu, dan oleh karenanya Anda diharapkan untuk melakukan pengecekan secara berkala.
- Pendaftaran
- Informasi Pribadi
- Nama Lengkap
- Alamat Lengkap
- Alamat Email
- Nomor Handphone
- Nomor WhatsApp
- Nama Toko
- Deskripsi Usaha
- Foto KTP, Foto Diri, Swafoto
- Foto Produk Usaha
- Informasi Katalog Produk
- Informasi Invoice Pelanggan
- Pembayaran
- Jenis Pengiriman
- Data Transaksi Penjualan
- Serta hal lainnya yang dapat digunakan untuk membantu Anda
- Melalui Situs:
- Melalui Browser:
- Melalui Offline
- Tujuan Penggunaan
- Memproses aplikasi dan/atau segala bentuk pendaftaran dan/atau komunikasi yang diajukan oleh Anda.
- Melakukan komunikasi kepada Anda.
- Memberikan tanggapan kepada Anda yang ingin mendapatkan keterangan dan/atau informasi lebih lanjut mengenai AutoLaris.
- Permintaan mengakses daftar pelanggan, dan/atau menggunakan daftar kontak pelanggan Anda untuk digunakan pengiriman notifikasi melalui media SMS, Email, dan melalui aplikasi pihak ketiga (WhatsApp) yang meliputi info pemesanan, pembayaran, pengiriman paket serta notifikasi lainnya yang terkait dengan layanan di AutoLaris.
- Pelaksanaan riset-riset guna pengembangan AutoLaris, peningkatan pelayanan dan/atau memenuhi permintaan Anda terhadap produk dan layanan yang disediakan oleh AutoLaris.
- Membantu kemudahan dalam proses pengambilan dan pengiriman paket pengguna AutoLaris.
- Verifikasi data penjual untuk kebutuhan penggunaan fitur pengiriman Cash On Delivery (COD) dan penarikan dana akun AutoLaris Anda.
- Keamanan
- Menjaga privasi data lalu lintas Anda, kami menggunakan enkripsi.
- Melindungi akun Anda, kami menawarkan sejumlah fitur keamanan seperti penjelajahan aman, pemeriksaan keamanan, dan verifikasi dua langkah.
- Kami meninjau metode pengumpulan, penyimpanan, dan pemrosesan informasi kami, termasuk langkah-langkah keamanan fisik, untuk mencegah akses tidak sah ke sistem kami.
- Kami membatasi akses ke data pribadi hanya untuk karyawan, dan perwakilan AutoLaris yang memerlukan informasi ini untuk diproses, siapa pun yang memiliki akses ini tunduk pada kewajiban kerahasiaan kontrak yang ketat dan dapat dikenakan sanksi atau diberhentikan jika mereka gagal mematuhi kewajiban ini.
- Kami menyediakan integrasi dengan marketplace yang aman dan telah diotorisasi oleh marketplace untuk menghubungkan informasi toko Anda ke dashboard AutoLaris. Tujuan integrasi data ini untuk memberikan kemudahan dalam mengelola data sehingga memberikan informasi yang membantu proses bisnis Anda.
- Penggunaan Cookies
- Hukum
- Pembaharuan Kebijakan Privasi
- Tanya - Jawab
Dengan melakukan pendaftaran, Anda menyatakan bahwa segala informasi dan perubahan-perubahannya yang Anda berikan, sekarang atau dimasa yang akan datang adalah akurat dan benar apa adanya. Apabila informasi dan termasuk perubahan-perubahannya yang Anda berikan tersebut ternyata terbukti tidak benar, maka dengan ini Kami menyatakan tidak bertanggung jawab atas segala akibat yang dapat terjadi sehubungan dengan pemberian informasi dan perubahan-perubahannya yang tidak benar tersebut.
Guna keperluan pendaftaran di AutoLaris, kami akan memerlukan informasi pribadi dari Anda yang mencakup:
Bahwa semua informasi yang Anda berikan tersebut, kami simpan sebaik-baiknya dengan memperhatikan faktor keamanan.
Informasi pribadi yang kami kumpulkan dilakukan dengan cara berikut:
Kami dapat mengumpulkan Informasi Pribadi melalui situs, misalnya saat Anda mendaftar atau melakukan pengiriman.
Informasi tertentu dikumpulkan oleh sebagian besar browser atau secara otomatis oleh perangkat Anda. kami menggunakan informasi ini untuk tujuan analisa data dan juga untuk memastikan situs kami berfungsi dengan baik.
Kami dapat mengumpulkan Informasi Pribadi dari Anda secara offline, seperti pada saat Anda menghubungi layanan pelanggan.
Kami mengumpulkan dan menggunakan informasi serta data-data pribadi dari pendaftaran yang telah Anda lakukan melalui semua layanan kami, untuk tujuan berikut:
AutoLaris tidak akan pernah menjual, mengalihkan, mendistribusikan dan/atau membuka informasi dan data-data pribadi Anda kepada orang lain dan/atau Pihak ketiga yang tidak berkepentingan, kecuali untuk kepentingan pengumpulan data sebagaimana telah diungkapkan pada tujuan penggunaan.
Semua produk dan layanan AutoLaris dibuat dengan fitur keamanan yang kuat untuk melindungi informasi Anda setiap saat. Analisis yang kami peroleh dengan terus menggunakan layanan, kami akan membantu mendeteksi dan secara otomatis mencegah ancaman keamanan yang menjangkau Anda. Jika kami menemukan resiko yang perlu diwaspadai, kami akan memberitahukan dan mengambil langkah untuk membuat Anda tetap aman.
Kami akan selalu bekerja keras untuk melindungi Anda dan AutoLaris dari akses yang tidak sah, perubahan, pengungkapan, atau penghapusan informasi apa pun yang kami simpan, termasuk:
Dalam memastikan situs web dan aplikasi kami berfungsi dengan benar, kami terkadang meletakkan file data kecil di komputer atau perangkat seluler Anda, dikenal sebagai cookies.
Cookies adalah file kecil yang secara otomatis akan mengambil tempat di dalam perangkat Pengguna yang menjalankan fungsi dalam menyimpan preferensi maupun konfigurasi Pengguna selama mengunjungi suatu platform, cookies tersebut tidak diperuntukkan untuk digunakan pada saat melakukan akses data lain yang Pengguna miliki di perangkat komputer Pengguna, selain dari yang telah Pengguna setujui untuk disampaikan.
Walaupun secara otomatis perangkat komputer Pengguna akan menerima cookies, Pengguna dapat menentukan pilihan untuk melakukan modifikasi melalui pengaturan pada aplikasi Pengguna yaitu dengan memilih untuk menolak cookies (pilihan ini dapat membatasi layanan optimal pada saat melakukan akses ke Platform).
Pengguna dapat menghapus semua cookie yang sudah ada di Perangkat Pengguna dan mengatur sebagian besar browser untuk memblokir cookie. Namun, jika Anda melakukannya, Anda mungkin harus menyesuaikan beberapa pengaturan preferensi secara manual setiap kali Anda mengunjungi situs web kami. Kami tidak menggunakan cookie untuk tujuan selain dari yang disebutkan di sini dan tidak mengumpulkan data pribadi apa pun untuk tujuan lain.
Syarat-syarat dan ketentuan dalam Kebijakan Privasi ini tunduk sepenuhnya kepada hukum yang berlaku di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
AutoLaris dapat sewaktu-waktu melakukan perubahan atau pembaharuan terhadap Kebijakan Privasi ini sesuai dengan perkembangan bisnis yang ada. Kami menyarankan agar Pengguna membaca secara seksama dan memeriksa halaman Kebijakan Privasi ini dari waktu ke waktu untuk mengetahui perubahan apapun. Dengan tetap mengakses dan menggunakan layanan dan/atau Platform AutoLaris, maka Pengguna dianggap menyetujui perubahan-perubahan dalam Kebijakan Privasi.
Jika Anda memiliki pertanyaan atau membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai layanan dan informasi lain dapat menghubungi semua kontak resmi AutoLaris yang tercantum di situs resmi www.autolaris.com.